Dokumen

Sabtu, 23 Oktober 2010

Tugas Pak Yoyon (mata kuliah: Perencanaan Pendidikan)

Program Studi Magister Administrasi Pendidikan
Program Pascasarjana Universitas Syiah Kuala, Banda Aceh

1. Nama Mata Kuliah : PERENCANAAN PENDIDIKAN

2. Kode Mata Kuliah : MAP.501

3. Bobot SKS : 3 sks

4. Program Studi : S-2 Administrasi Pendidikan

5. Dosen : Dr. H. Yoyon Bahtiar Irianto, M.Pd/Dr. Cut Zahri Harun, M.Pd./Dr. Murniati A.R., M.Pd/Dr. Nasir Usman, M.Pd.


DESKRIPSI MATA KULIAH

Mata kuliah ini merupakan upaya membekali pengetahuan, meningkatkan apresiasi dan keterampilan tentang aktivitas terorganisir yang dipusatkan pada tujuan-tujuan pendidikan yang dinamis berdasarkan teori-teori sistematik, yang disusun dengan mempertimbangkan berbagai kemungkinan baik yang menyangkut aspek politik, ekonomi, dan waktu. Tujuan perkuliahan ini lebih ditekankan untuk menghasilkan sejumlah informasi yang valid, reliabel, komprehensif dan cepat tersedia bagi alternatif tindakan, sebagai pedoman untuk monitor­ing, mengkoordinasikan tujuan jangka panjang yang dapat dijadikan dasar pengujian kembali dan perbaikan tujuan, kesinambungan antara rencana dengan kebijakan, serta keterampilan penggunaan metoda ilmiah dan pengetahuan tentang nilai-nilai kontemporer. Materi pokok yang dibahas dalam perkuliahan ini, berkenaan dengan konsep, teori, model dan metodologi serta aplikasinya tentang: (1) Hakekat pendidikan dan pembangunan peradaban bangsa; (2) Konsep perencanaan pendidikan dalam konteks desentralisasi manajemen pendidikan; (3) Problema dan tantangan pembangunan pendidikan; (4) Teori sistem perencanaan pendidikn; (5) Metodologi dan teknik implementasi perencanaan dalam pembangunan pendidikan.


TUJUAN MATA KULIAH

Setelah menyelesaikan perkuliahan ini, para mahasiswa diharapkan dapat:

1. Memiliki pemahaman tentang konsep-konsep esensial dari teori dan model perncanaan dalam pembangunan pendidikan;

2. Memiliki ketajaman dalam mendeskripsikan, menganalisis, dan solusi terhadap kasus-kasus dalam proses perencanaan pendidikan;

3. Memiliki keterampilan dalam mengimplementasikan salah satu format perencanaan pembangunan pendidikan di daerah.


KEGIATAN PERKULIAHAN

Dengan menggunakan pendekatan ekspoitory dan inquiry, kegiatan perkuliahan terbagi ke dalam empat tahap, yaitu: Pertama, tahap pemahaman konsep dan teori, disajikan dengan menggunakan pendekatan pembelajaran interaktif melalui teknik presentasi, diskusi dan seminar, penyelesaian tugas-tugas laporan buku; Kedua, tahap analisis dan telaah kasus, disajikan dengan menggunakan diskusi kelompok dan pemecahan masalah; Ketiga, perumusan model alternative, disajikan dalam bentuk penyelesaian tugas individual secara berstruktur sesuai minat mahasiswa.

Media pembelajaran menggunakan LCD dan E-Learning.


EVALUASI

Evaluasi bersumber dari tujuh komponen, yaitu: (1) kehadiran/tatap muka, (2) aktivitas penyajian/diskusi, (3) interaksi e-learning, (4) laporan buku, (5) makalah individual dan tugas ahir, (6) Ujian Tengah Semester, dan (7) Ujian Ahir Semester.

Forum Tugas E Portofolio Pertemuan 1
Silahkan anda postingkan tugas e portofolio pertemuan 1 yang mencakup :

1. Pelajari kembali UU.No.20/2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional, dan peraturan pelaksanaannya !
2. Permasalahan apa yang menjadi hambatan dan tantangan dalam pembangunan pendidikan di Indonesia dewasa ini?
3. Bagaimana disiplin ilmu administrasi pendidikan dapat berperan dalam pembangunan pendidikan?

Untuk menanggapi forum e portofolio ini dan semua forum diskusi, silahkan membaca panduan posting yang baik ambilah contoh-contoh yang baik. Pastikan memberikan tanggapan dengan menggunakan kalimat-kalimat utuh dan berlandaskan pemikiran lengkap. Pastikan respon anda bersifat terbuka dan menggundang tanggapan tanggapan yang lain. Untuk diskusi dan semua forum diskusi, tulislah tanggan anda dalam thread (posting) yang sama sekali baru dan tanggapilah minimal 1 komentar kolega anda.

Forum Tugas E Portofolio Pertemuan 2
Silahkan anda postingkan tugas e portofolio pertemuan 2 yang mencakup :

Laporanbuku:Ace Suryadi, 2002. Pendidikan, Investasi SDM, dan Pembangunan: Isu, Teori dan Aplikasi, Jakarta: Balai Pustaka.



Forum Tugas E Portofolio Pertemuan 3
Silahkan anda postingkan tugas e portofolio pertemuan 3 yang mencakup :

1. Coba pelajari kembali sistem pemerintahan menurut peraturan dan perundang-undangan, dan temukan urgensi dan batas-batas kewenangan setiap tingkatan pemerintahan!
2. Khusus dalam manajemen pembangunan pendidikan, kewenangan apa yang diberikan oleh pemerintah pusat kepada pemerintahan di bawahnya, dan bagaimana mekanisme sistem manajemennya?
3. Setelah sepuluh tahun otonomi pemerintahan di daerah, coba deskripsikan, analisis, dan tafsirkan bagaimanaproses pembangunan pendidikan di daerah, apakah dapat dicapai seperti apa yang telah direncanakan sebelum pelaksanaan kebijakan desentralisasi pembangunan pendidikan?



Forum Tugas E Portofolio Pertemuan 4
Silahkan anda postingkan tugas e portofolio pertemuan 4 yang mencakup :

1. Rangkuman materi mengenai problema dan tantangan pembangunan dalam pendidikan;
2. Kritisi dan berikan berbagai ide serta gagasan mengenai materi problema dan tantangan pembangunan dalam pendidikan:
3. Semua di atas didukung oleh berbagai reverensi buku



Forum Tugas E Portofolio Pertemuan 5
Silahkan anda postingkan tugas e portofolio pertemuan 5 yang mencakup :

1. Rangkuman materi mengenai (1) pengertian dan urgensi perencanaan pendidikan, (2) struktur sistem perencanaan, (3) prinsip-prinsip perencanaan, (4) bidang garapan perencanaan pendidikan, (5) proses perencanaan pendidikan;
2. Kritisi dan berikan berbagai ide serta gagasan;
3. Lengkapi dengan didukung oleh berbagai reverensi di bawah ini:

Banghard, Frank W., & Albert Trull Jr., (1973), Education Planning, New York: The Macmillan Co.

Bappenas. (2006). Sistem Perencanaan Nasional (SPPN) Berdasarkan UU 25/2004: Bahan Sosialisasi Umum. Jakarta: Bappenas.

Davis, (1980. Planning Education For Development,Volume I(Issues and Problems in The PlanningOf Education In Developing Countries), dan Volume II (Model And Methods For Systemic Palnning For Education) Cambridge: Harvard University

Gaffar, M. Fakry. (1989). Perencanaan Pendidikan: Teori dan Metodologi. Jakarta: P2LPTK.

Sa’ud, Udin Syaefudin dan Abin Syamsuddin Makmun. (2005). Perencanaan Pendidikan: Suatu Pendekatan Komprehensif, Bandung: PT Remaja Rosdakarya.



Forum Tugas E Portofolio Pertemuan 6
Silahkan anda postingkan tugas e portofolio pertemuan 6 yang mencakup :

1. Rangkuman materi mengenai model-model perencanaan pendidikan;
2. Kritisi dan berikan berbagai ide serta gagasan;
3. Semua di atas didukung oleh berbagai reverensi di bawah ini:

Banghard, Frank W., & Albert Trull Jr., (1973), Education Planning, New York: The Macmillan Co.

Bappenas. (2006). Sistem Perencanaan Nasional (SPPN) Berdasarkan UU 25/2004: Bahan Sosialisasi Umum. Jakarta: Bappenas.

Davis, (1980. Planning Education For Development,Volume I(Issues and Problems in The PlanningOf Education In Developing Countries), dan Volume II (Model And Methods For Systemic Palnning For Education) Cambridge: Harvard University

Gaffar, M. Fakry. (1989). Perencanaan Pendidikan: Teori dan Metodologi. Jakarta: P2LPTK.

Sa’ud, Udin Syaefudin dan Abin Syamsuddin Makmun. (2005). Perencanaan Pendidikan: Suatu Pendekatan Komprehensif, Bandung: PT Remaja Rosdakarya.



Forum Tugas E Portofolio Pertemuan 8
Silahkan anda postingkan tugas e portofolio pertemuan 8 yang mencakup :

1. Rangkuman materi mengenai implementasikan teori dan model perencanaan ke dalam format rencana pembangunan pendidikan di daerah;
2. Kritisi dan berikan berbagai ide serta gagasan;
3. Semua di atas didukung oleh berbagai reverensi di bawah ini:

·Irianto, Yoyon Bahtiar. (2009). “Perencanaan Pendidikan Tingkat Kabupaten/Kota: Studi Evaluatif tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Pendidikan di Kabupaten Bandung Menuju 2025”, Disertasi, Bandung: SPS-UPI.

· -------- (2010). “Menata Sistem Perencanaan Berbasis Kinerja”, Kertas Kerja, Pemilihan Direktur Direktorat Perencanaan dan Pengembangan antar waktu UPI, UPI Bandung, 16 Agustus 2010.

·PP.No.21/2004 tentang Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran Kementerian/Lembaga

PP.No.6/2005 tentang Status Universitas Pendidikan Indonesia Menjadi BHMN.

·PP.No.39/2006 tentang Tata Cara Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan.

· PP.No.40/2006 tentang Tata Cara Penyusunan Rencana Pembangunan Nasional

Untuk menanggapi forum e portofolio ini dan semua forum diskusi, silahkan membaca panduan posting yang baik ambilah contoh-contoh yang baik. Pastikan memberikan tanggapan dengan menggunakan kalimat-kalimat utuh dan berlandaskan pemikiran lengkap. Pastikan respon anda bersifat terbuka dan menggundang tanggapan tanggapan yang lain. Untuk diskusi dan semua forum diskusi, tulislah tanggan anda dalam thread (posting) yang sama sekali baru dan tanggapilah minimal 1 komentar kolega anda

Tidak ada komentar:

Posting Komentar